Selain itu, ada sejumlah rumah yang juga terancam tertimpa longsor tak jauh dari lokasi kejadian Kampung Pasir Pogor, Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor.
“Ada tiga rumah yang terancam. Tepat sebelah rumah korban,” tuturnya.
Untuk itu, Muspika Kecamatan Cijeruk juga meminta warga mengosongkan rumah tersebut, Karena dikhawatirkan terjadi kembali longsor di Cijeruk.
“Semuanya sudah kami minta untuk mengungsi sementara. Karena cuaca masih sering diguyur hujan, dikhawatirkan ada longsor susulan,” tukasnya. (all)
Mari jaga diri dan sesama, saling tolong menolong menangani Bencana maupun Virus yang sedang mewabah saat ini.
Bersama kita pasti bisa.
Salam Tangguh Salam Kemanusiaan.
BPBD KABUPATEN BOGOR
Alamat : Jl. Raya Tegar Beriman No. 1 Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
☎ : (021) 87914800 / Fax : (021) 87914900
Handphone : 0812-1010-9002
Instagram :@bpbdkabbogor
Longsor di Cijeruk Tutup Akses Jalan, Tiga Rumah Terancam Ambruk
23-05-2022
21
pencarian korban longsor di Cijeruk. Saat ini Seluruh Korban sudah berhasil dievakuasi.
CIJERUK-RADAR BOGOR, Longsor di Cijeruk tidak saja menghancurkan dua rumah warga. Tapi juga menutup akses jalan lingkungan.
“Iya, jalan lingkungan tertutup tidak bisa dilalui akibat longsor di Cijeruk,” ujar Camat Cijeruk Bangun Sapta kepada Radar Bogor Senin (28/5/2022).