METROPOLITAN – Hujan deras yang mengguyur wilayah Leuwiliang, Kabupaten Bogor, kemarin sore, mengakibatkan dua rumah warga di Kampung Cikoneng, Desa Puraseda, Ka­bupaten Bogor, rusak. “Itu longsor tebingan rumah warga terjadi dua kali pada Sabtu lalu. Dan Senin malam yang terparah, ada dua rumah warga yang rusak,” ujar Sekdes Puraseda Asep Ruhiyat kepada wartawan. Asep Ruhiyat mengatakan, tebingan rumah warga long­sor karena adanya intensitas hujan yang tinggi. “Alhamdulillah nggak ada korban jiwa maupun luka, ha­nya dua rumah warga yang rusak,” katanya. Asep juga mengaku saat ini pihaknya telah melakukan pendataan rumah warga yang rusak. “Sudah kita asesmen ada dua rumah yang rusak dan sudah kita ajukan ke BPBD,” imbuhnya. Warga yang rumahnya hancur, Mursinah (50), mengatakan bahwa awal terjadinya longsor itu karena hujan deras. Sebe­lumnya telah terjadi longsor kecil. Namun, tiba-tiba ada longsoran susulan, bagian de­pan rumah tegerus longsor. “Saat kejadian, ada di dalam rumah karena takut. Hanya bagian depan rumah saja yang hancur,” terangnya. Usai kejadian itu, keluarga masih bertahan di tempat ter­sebut meskipun ada rasa kha­watir. “Karena di sini sering terjadi longsor, bahkan seba­gian ada yang pindah, mungkin karena takut,” pungkasnya. (ads/suf/run) SOURCE: https://www.metropolitan.id/2022/09/akibat-hujan-deras-longsor-di-cikoneng-rusak-dua-rumah/