Sejumlah rumah warga yang berada di atas tebing di Kp. Naringgul Rt. 01/017 Desa Tugu Selatan kecamatan Cisarua kabupaten Bogor nyaris terbawa longsor. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. sedikitnya ada 2 rumah yang terancam jika terjadi longsor susulan di tebing tersebut.

Tebing setinggi 15 meter dengan panjang ± : 25 meter, dan Lebar ± 5 m. Ada 2 rumah yang di huni oleh 10 Jiwa nyaris ikut terbawa tanah longsor, Peristiwa ini terjadi pada Selasa, 27 Desember 2022 menurut laporan Staf Desa ke Kantor BPBD Kabupaten Bogor.

Material longsor juga menimbun Akses jalan penghubung antar rt di kp naringgul yakni 01,02/17. Anggota BPBD mengimbau  para penghuni rumah tersebut mengingatkan kewaspadaan, termasuk disarankan untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman atau ke tempat sodarannya. karena di takutkan hujan deras terjadi kembali.

akibatnnya semua penghuni rumah merasakan keresahan dalam kejadian ini karena di khawatirkan terjadi longsor susulah yang lebih membahayakan untuk pehuni rumah tersebut.

Saat ini rumah tidak bisa dihuni, dikarenakan pemilik rumah takut Apabila hujan turun kembali di khawatirkan akan terjadi longsor susulan,dan perlu penanganan lebih lanjut dari pihak terkait.

■ LAPORAN LENGKAP TEAM REAKSI CEPAT

■ KRONOLOGIS KEJADIAN
Disebabkan hujan dengan intensitas tinggi sehingga menyebabkan Tembok penahan Tanah TPT longsor dengan rincian panjang ± : 25 m tinggi ± 15 m Lebar ± 5 m.

■ TERIMA LAPORAN
Hari       :  Selasa
Tanggal :  27 Desember 2022
Waktu    :  11.00 Wib
Sumber  : Staf desa tugu selatan

■ WAKTU KEJADIAN PADA
Hari        : Selasa
Tanggal : 27 Desember 2022
Waktu.   : 04.30 Wib

■ LOKASI/TEMPAT KEJADIAN
Kampung : Kp. Naringgul Rt. 01/017
Desa : Tugu Selatan
Kecamatan : Cisarua
Kabupaten : Bogor

■ KORBAN TERDAMPAK
Diperkirakan dampak hasil kaji cepat
2 Unit Rumah Sedang (2 kk / 6 juwa) Atas nama:
1. Bapak Abidin (1 kk / 3 Jiwa)
Ket : teras dibagian depan terbawa longsoran dengan ukuran Lebar ± 2 meter
2. Bapak Muhammad Asep (1 kk / 3 jiwa)
Ket : Teras dibagian depan terbawa longsoran dengan ukuran Lebar ± 2 meter

■ FASILITAS UMUM TERDAMPAK
Akses jalan penghubung antar rt di kp naringgul yakni 01,02/17

■ KORBAN MENGUNGSI
A/N :
1. Bapak Abidin ( 1 KK / 3 jiwa ) mengungsi di rumah saudara di alamat yang sama
2. Bapak Muhamad Asep ( 1kk / 3 jiwa) mengungsi di rumah saudara di alamat yang sama

■ ANALISA
Diperkirakan hasil analisa anggota di lapangan:
Apabila hujan turun kembali di khawatirkan akan terjadi longsor susulan, dan perlu penanganan lebih lanjut dari pihak terkait.

■ SITUASI AKHIR
Saat ini rumah tidak dihuni, dikarenakan pemilik rumah takut akan terjadi longsor susulan.

Mari jaga diri dan sesama, saling tolong menolong menangani Bencana maupun Virus yang sedang mewabah saat ini.

Bersama kita pasti bisa.

Salam Tangguh Salam Kemanusiaan.

BPBD KABUPATEN BOGOR
Alamat : Jl. Raya Tegar Beriman No. 1 Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
☎ : (021) 87914800 / Fax : (021) 87914900
Handphone : 0812-1010-9002
Instagram :@bpbdkabbogor

2 RUMAH DIATAS TEBING 15 METER, NYARIS TERBAWA LONGSORAN