Guna meningkatkan masyarakat tangguh bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor mengadakan kegiatan Desa Tangguh Bencana di Desa gunung malang kecamatan tenjolaya. Desa Tangguh Bencana adalah desa yang memiliki kemampuan mandiri untuk beradaptasi dan menghadapi ancaman bencana, serta memulihkan diri dengan segera dari dampak bencana yang merugikan berdasarkan Perka BNPB Nomor 1 Tahun 2012. Konsep Desa Tangguh Bencana (DESTANA) yang ditetapkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menunjukkan bahwa masyarakat harus turut berperan aktif dalam proses pengurangan risiko bencana. Kegiatan Desa Tangguh Bencana dilaksanakan pada hari senin, 26 - 28 agustus 2019 di aula Desa Gunung Malang Kecamatan Tenjolaya dibuka oleh Kabid Pencegahan Dan Kesiapsiagaan Bapak Ir. Dede armansyah, dengan jumlah peserta sebanyak 20 orang, pembekalan materi dilakukan bertahap selama 3 hari meliputi pemahaman manajemen bencana, pemetaan partispatif dan kajian resiko bencana, di samping itu, BPBD Kabupaten Bogor juga mengadakan pelatihan kiat pembangunan dapur umum lapangan, pertolongan penyelamatan, evakuasi (ppe), dan simulasi.