Angin Kencang di Kecamatan Bojong Gede
10-05-2022
44
■ KRONOLOGIS KEJADIAN
Pada saat hujan deras dan angin kencang sehingga menyebabkan sebagian atap rumah warga terbawa angin.
■ TERIMA LAPORAN
Hari : Senin
Tanggal : 09 Mei 2022
Waktu : 18:30 WIB
Sumber : Masyarakat
■ WAKTU KEJADIAN PADA
Hari : Senin
Tanggal : 09 Mei 2022
Waktu : 16:30 WIB
■ LOKASI/TEMPAT KEJADIAN
Kp. Panjang Rt.003/007
Desa Rawa Panjang
Kecamatan Bojong Gede
Kabupaten Bogor.
■ KORBAN TERDAMPAK
1 Unit rumah Rusak Ringan (RR) (1 KK/3 Jiwa)
Atas nama pemilik :
Bpk. Billy Kurnia
- 1 Unit Rumah Rusak Sedang (RS) (1 KK/5 Jiwa)
Atas nama pemilik :
Bpk. Untung Rudiyanto Putro
- 1 Unit Rumah Rusak Sedang (RS) (1 KK/5 Jiwa)
Bpk. Sarimun
■ ANALISA
Rumah sangat rawan apabila ada angin kencang karna asbes langsung menempel di batu pasangan dan tidak memakai balok penyanggah serta saat ini bangunan sudah ditutupi oleh terpal serta korban terluka atas nama Bpk Sarimun telah di Evakuasi ke Klinik Dr. Ilham untuk penanganan pertama karena mengalami Luka Ringan pada bangian kepala.
■ SITUASI AKHIR
Saat ini sebagian rumah ditutup memakai terpal untuk mengantisipasi apabila terjadi hujan dan rumah atas nama Bpk Sarimun saat ini di kosongkan dan korban luka atas nama Bpk Sarimun yang tertimpa asbes dibagian kepala sudah di Evakuasi ke klinik Dr. ILHAM untuk pertolongan pertama serta mengakibatkan luka ringan pada bagian kepala.
Mari jaga diri dan sesama, saling tolong menolong menangani Bencana maupun Virus yang sedang mewabah saat ini.
Bersama kita pasti bisa.
Salam Tangguh Salam Kemanusiaan.
BPBD KABUPATEN BOGOR
Alamat : Jl. Raya Tegar Beriman No. 1 Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
☎ : (021) 87914800 / Fax : (021) 87914900
Handphone : 0812-1010-9002
Instagram :@bpbdkabbogor