Akibat Hujan deras yg terjadi pada hari minggu / 01 September 2019 (Sore hari s/d malam hari) dan pada hari senin tanggal 2 September 2019 telah terjadi bencana rumah roboh  di Kp. Tapos Rt 01/06 Desa Sukaharja Kec. Cijeruk Kab. Bogor di karenakan kondisi rumah tersebut dalam keadaan rapuh, korban yang terdampak adalah keluarga  Saepudin, 1 Rumah (RS) / 1 KK / 4 JIWA sehingga mengungsi ke  ke rumah orang tua di  alamat  yang sama dalam bencana tersebut tidak ada korban.

kerusakan yang dialami adalah Lantai rumah merupakan tanah urugan dan meresap nya aliran air hujan yg berakibat lantai tersebut retak (amblas) dan sebagian dinding ambruk.Dan apa bila terjadi hujan deras kembali di khawatirka kerusakan rumah semakin parah.

TIm Reaksi Cepat (TRC)  BPBD Kabupaten Bogor tiba di lokasi bencana pada jam  09 : 30 wib dan langsung  melakukan Kordinasi dengan aparat setempat di lanjutkan Melakukan assesment, selain TRC BPBD kab Bogor dan Aparat setempat  petugas lain yang terlibat adalah dari SAT-POLPP dan LINMAS, dan bantuan yang di berikan oleh  TRC BPBD kab . Bogor adalah kebutuhan logistik dan terpal.

Rumah Roboh di Kecamatan Cijeruk , 2 September 2019