Satu rumah warga di Kp. Dayeuh Paledang Rt.002/006 Desa Sukanegara Kecamatan Jonggol Kabupaten Bogor ambruk. Rumah ambruk pada bagian belakang dapur dan tiang utama mengalami kerusakan dan kelapukan di akibatkan Angin Kencang.

Rumah ambruk tersebut belum di perbaiki oleh penghuni rumahnnya karena butuh penanganan lebih lanjut oleh pihak terkait, Peristiwa angin kencang ini terjadi pada Rabu (16/11/22) sekitar 13.30 WIB sore. Angin kencang juga di karenakan Hujan dengan intensitas tinggi.

Rumah ambruk juga diakibatkan kontruksi bangunan yang sudah mulai rapuh karena usia bangunanya sudah cukup tua hingga kondisinya juga sudah tidak bisa menahan daya kekutan yang kekar.

Rumah tersebut sudah termasuk rumah yang sudah tidak layak huni karena struktur bangunan sudah lapuk sehingga banyak tiang yang diganjal oleh balok agar bangunan tidak ambruk.

Rumah hancur pada bagian belakang dapur dengan rincian : Panjang : 6 M, Lebar : 4 M, & Tinggi : 3,5 M. Bangunan sudah di ganjal oleh penyangga yang diambil dari balok kayu karena tiang utama sudah bergeser dan lapuk.

Situasi terkini saat ini rumah masih ditempati dan bagian yang rusak belum diperbaiki oleh pemilik, apabila kembali hujan dan angin kencang maka dikhawatirkan rumah akan ambruk.

■ LAPORAN LENGKAP TEAM REAKSI CEPAT

■ KRONOLOGIS KEJADIAN
Dikarenakan Hujan dengan intensitas tinggi disertai Angin Kencang sehingga mengakibatkan rumah ambruk pada bagian belakang dapur dan tiang utama mengalami kerusakan dan kelapukan.

■ TERIMA LAPORAN
Hari : Rabu
Tanggal : 16 November 2022
Waktu : 19.30 WIB
Sumber : Staff Desa Sukanegara

■ WAKTU KEJADIAN PADA
Hari       : Rabu
Tanggal : 16 November 2022
Waktu : 13.30 WIB

■ LOKASI/TEMPAT KEJADIAN
Kp. Dayeuh Paledang Rt.002/006 Desa Sukanegara Kecamatan Jonggol Kabupaten Bogor

■ KORBAN TERDAMPAK
Hasil perkiraan kaji cepat :
1 Unit Rumah atas nama Hatmi (1 KK/1 Jiwa) Rusak Sedang (RS) berpotensi Rusak Berat (RB)

■ ANALISA
Rumah mengalami kerusakan pada bagian belakang dapur ambruk dan tiang utama serta struktur bangunan sudah lapuk sehingga banyak tiang yang diganjal oleh balok agar bangunan tidak ambruk.
*Ket :
– Rumah hancur pada bagian belakang dapur dengan rincian : Panjang : 6 M, Lebar : 4 M, & Tinggi : 3,5 M. Bangunan sudah di ganjal oleh penyangga yang diambil dari balok kayu karena tiang utama sudah bergeser dan lapuk.

■ SITUASI AKHIR
Saat ini rumah masih ditempati dan bagian yang rusak belum diperbaiki oleh pemilik, apabila kembali hujan dan angin kencang maka dikhawatirkan rumah akan ambruk.

Mari jaga diri dan sesama, saling tolong menolong menangani Bencana maupun Virus yang sedang mewabah saat ini.

Bersama kita pasti bisa.

Salam Tangguh Salam Kemanusiaan.

BPBD KABUPATEN BOGOR
Alamat : Jl. Raya Tegar Beriman No. 1 Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
☎ : (021) 87914800 / Fax : (021) 87914900
Handphone : 0812-1010-9002
Instagram :@bpbdkabbogor

1 UNIT RUMAH WARGA KECAMATAN JONGGOL DI TERJANG ANGIN KENCANG HINGGA RUSAK